![]() |
| Jalan Layang MBZ. |
Prakata.com – Menghadapi peningkatan arus kendaraan selama libur Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek (PT JJC) sebagai operator Jalan Layang Mohamed Bin Zayed (MBZ) menggencarkan sejumlah langkah antisipasi. Upaya ini bertujuan menjamin perjalanan yang lancar, aman, dan nyaman bagi seluruh pengguna jalan.
Direktur Utama PT JJC, Hendri Taufik, menegaskan bahwa fokus persiapan adalah pada kesiapan operasional penuh. "Kami memastikan semua sistem berjalan optimal, mulai dari pembersihan lajur, pemantauan rutin kondisi infrastruktur, hingga kesiapan armada layanan," jelas Hendri dalam keterangan yang diterima Prakata.com, Kamis (15/1/2025)
Ia juga mengimbau pengendara untuk meningkatkan kewaspadaan, menjaga jarak aman, dan menyesuaikan kecepatan, terutama mengingat potensi hujan yang dapat mengurangi traksi dan jarak pandang.
Guna menunjang keamanan, PT JJC secara intensif membersihkan seluruh lajur di ruas tol tersebut. Kesiapsiagaan tim di lapangan juga ditingkatkan dengan menyiagakan beragam unit layanan, seperti Mobile Customer Service, mobil derek, ambulans, kendaraan patroli, dan mobil rescue. Seluruh petugas telah dipersiapkan untuk memberikan respons cepat terhadap segala kemungkinan gangguan lalu lintas.
Ruas Jalan Layang MBZ, yang memiliki empat titik akses masuk (On Ramp Jati Asih, Kalimalang, KM 10A Jakarta-Cikampek, dan KM 48B), diharapkan dapat mendistribusikan arus lalu lintas secara efisien. PT JJC memproyeksikan volume kendaraan selama periode libur akan mencapai sekitar 274.877 kendaraan, seiring dengan tingginya mobilitas masyarakat di hari libur nasional. (Gud)
Ikuti Berita Terbaru di WhatsApp Channel


