tRbFFwIJXCPvDkjdZ6hw7BrVzKSmv3z6tIDMFXHn
Bookmark

Alhamdulillah Dapat Prioritas, Anggaran Dana Desa di Kabupaten Lebak Sudah Cair

Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan.
Prakata.com - Iwan Kurniawan, Pj Bupati Lebak, memberikan penghargaan kepada Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (Apdesi), Kabupaten Lebak yang telah merespon undangan untuk audensi.

Setelah bertemu dengan pengurus Apdesi di pendopo Lebak pada Senin (01/04/2024), Pj Bupati Lebak mengungkapkan rasa terima kasihnya karena Apdesi bersedia menerima undangan audensi.

"Saya sangat menghargai upaya Apdesi, perangkat desa, yang bersedia audensi untuk menyampaikan aspirasinya," ujar Iwan Kurniawan.

Audensi antara Apdesi dan Pemkab Lebak membahas tentang keluhan para kepala desa mengenai Dana Anggaran Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) yang belum cair.

Dalam pertemuan tersebut, Pemkab Lebak telah menanggapi keinginan Apdesi untuk percepatan dan prioritas dana ADD dan DD.

Pemkab menjelaskan bahwa per hari Senin (01/04/2024), DD sudah cair untuk 302 desa dari 320 desa. Beberapa desa yang belum dicairkan DD-nya karena masih memerlukan kelengkapan perdes sebagai syarat pencairan DD.

Oleh karena itu, desa yang DD-nya belum cair diharapkan segera mengajukan dan melengkapi persyaratannya.

Sedangkan ADD yang sudah diajukan oleh desa dan berkasnya sudah sampai ke BPKAD akan diprioritaskan pencairannya oleh Pemkab Lebak.

Pada pertemuan tersebut yang dihadiri oleh wakil ketua DPRD Lebak, Jun Ibnu Jatra, Apdesi juga memberikan penghargaan kepada Pemkab Lebak yang telah mengundang audensi dan memberikan solusi, sehingga Apdesi membatalkan rencana melakukan demonstrasi untuk menyampaikan aspirasinya. (Gud)

Ikuti Berita Terbaru di Google News