tRbFFwIJXCPvDkjdZ6hw7BrVzKSmv3z6tIDMFXHn
Bookmark

SteakQue, Menikmati Steak Premium dengan Harga Terjangkau

Hidangan nikmat SteakQue.
PRAKATA.COM - Kota Tangerang terkenal dengan berbagai pilihan kuliner yang menggoda dan memanjakan lidah. Salah satu yang patut dicoba adalah SteakQue, sebuah tempat yang menawarkan pengalaman menikmati steak dengan suasana street food. Anda bisa menemukannya di Food Plaza, Palem Semi, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang.

Hendi Juniyanto, Kepala Toko Karawaci, menjelaskan bahwa SteakQue menawarkan pengalaman menikmati steak bintang lima dengan harga yang sangat terjangkau. Tempatnya sendiri dirancang dengan konsep street food.

“Kami ingin semua orang bisa menikmati steak lezat dengan harga yang sangat terjangkau. Dengan harga yang sangat murah, Anda bisa mendapatkan daging berkualitas premium. Jadi, Anda tidak hanya bisa menikmati steak di restoran bintang lima, tetapi juga di SteakQue,” kata Hendi.

Dia juga menambahkan bahwa SteakQue menawarkan berbagai pilihan steak, seperti Sirloin Meltique, Sirloin Grade S, Tuna Steak, dan Chicken Boneless. Harganya sangat terjangkau, mulai dari Rp45 ribu hingga Rp250 ribu sudah bisa mendapatkan satu porsi steak lezat.

“Keunggulan kami adalah saus jamur buatan sendiri, tekstur daging yang empuk, dan dilengkapi dengan kentang dan sayuran. Ini tentunya menjadi daya tarik tersendiri untuk mencoba steak ala tenda ini,” ungkap Hendi.

Jika Anda tertarik untuk mencoba steak ala tenda di SteakQue, Anda bisa menemukannya tidak hanya di Food Plaza Karawaci, Kota Tangerang, tetapi juga di Pasar Delapan Alam Sutera dan Transpark Mall Bintaro, Kota Tangerang Selatan. SteakQue buka setiap hari, mulai pukul 17.00 hingga 22.00 WIB dan juga tersedia di aplikasi GoFood. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi Instagram @steakque. (gud)

Ikuti Berita Terbaru di Google News