tRbFFwIJXCPvDkjdZ6hw7BrVzKSmv3z6tIDMFXHn
Bookmark

Taruni Adelia Raih Gelar Juara di Kompetisi Geospasial Tangerang

Taruni Adelia Janitra siswa kelas V SDN Periuk 6
PRAKATA.COM - Kemenangan gemilang diraih oleh SD Negeri Periuk 6 dalam ajang "Mewarnai Peta Informasi Geospasial 2024" yang diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Tangerang. Acara ini diadakan sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-31 kota tersebut.

Taruni Adelia Janitra siswa kelas V SDN Periuk 6 yang keluar sebagai pemenang didampingi Hasim Puad sebagai gurunya mengaku senang dan bangga bisa memenangi ajang bergengsi ini. Terlebih, piala, piagam dan hadiah lainnya diberikan langsung oleh Pj Wali Kota.

“Semoga kegiatan yang digelar pemerintah kian banyak, terlebih event positif yang dapat menghidupkan bakat-bakat baru dari para pelajar terbaik Kota Tangerang. Semoga, lomba yang diiringi edukasi program pemerintah seperti ini bisa terus digelar dan diperbanyak,” harapnya, Senin (19/2/2024).

Penyerahan penghargaan kepada para juara dilakukan oleh Penjabat Wali Kota Tangerang, Nurdin, bersama dengan Indri Astuti, Kepala Diskominfo, dan Jamaluddin, Kepala Dinas Pendidikan. Upacara penyerahan berlangsung di Tangerang Live Room, Puspem Kota Tangerang, pada hari ini.

Menurut Indri Astuti, terdapat sekitar 47 peserta yang turut serta dalam lomba ini. Taruni Adelia Janitra dari SDN Periuk 6 berhasil meraih juara pertama, disusul oleh Kiandra Maura Kanaya dari sekolah yang sama sebagai juara kedua, dan Inayah Syafa Syirena dari SDN Periuk 1 sebagai juara ketiga.

Para pemenang lainnya termasuk Zefanya Tabita Butar Butar dari SDN Periuk 1 yang meraih juara harapan pertama, Hikaru Madina dari SDN Peninggilan 2 sebagai juara harapan kedua, dan Syarifah Hulwah Salsabila dari SDN Parapat 3 yang mendapatkan juara harapan ketiga.

Indri berharap bahwa kegiatan seperti ini akan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya informasi geospasial dan bagaimana memanfaatkannya. Tujuannya adalah agar Peta Informasi Geospasial Kota Tangerang menjadi lebih populer dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat lebih memberikan edukasi masyarakat terkait pemanfaatan informasi geospasial, apa itu infomasi geospasial, manfaat dan kegunaannya. Sehingga, keberadaan Peta Informasi Geospasial Kota Tangerang lebih dikenal dan dimanfaatkan keberadaannya,” harap Indri. (Gud)

Ikuti Berita Terbaru di Google News